Jumat, 10 Juni 2016

Menumbuhkan Gerakan Literasi dari Nge-blog

Sabtu pagi (11/6) perpustakaan Lamongan menjadi semacam tempat idaman bagi para pecinta blog. Sejak jam delapan pagi satu persatu orang berdatangan, mulai dari remaja hingga ibu-ibu pun turut meraimaikan acara. Meski saat acara berlangsung peserta tak lebih dari tiga puluh orang namun acara tetap berlangsung sebagaimana mestinya.

Seluruh peserta menyimak dengan seksama materi yang disampaikan oleh Bapak Agus Nur Buchori tentang apa itu blog, manfaat, macam-macam serta lainnya. Beberapa juga ada yang baru memulai. Sehingga ada juga yang masih awam mengenai blog. Namun ini tidak jadi masalah selama semangat untuk terus belajar masih ada. Seperti saat acara pelatihan ini berlangsung, beberapa yang masih awam mengenai blog, lebih aktif bertanya tentang apapun mengenai blog. Hingga akhirnya mereka tahu, dan berhasil membuat blog.

Kegiatan yang diadakan oleh Perpustakaan Kabupaten Lamongan bersama FLP Lamongan ini kiranya sangat bermanfaat. Selain sebagai pengenalan tentang kemajuan teknologi informasi juga turut serta dalam menumbuhkan gerakan literasi dari kegiatan Nge-blog.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar